Deretan
film Indonesia yang dirilis November 2025
menarik siap memeriahkan layar bioskop Indonesia. Tidak hanya didominasi oleh genre horor seperti bulan-bulan sebelumnya, kali ini penonton akan disuguhi berbagai pilihan genre, mulai dari drama, komedi, hingga fantasi.
Informasi mengenai daftar
film
Indonesia yang tayang di bioskop pada November 2025 menjadi incaran banyak orang. Antusiasme ini muncul karena sejumlah judul yang telah lama dinantikan akhirnya dijadwalkan rilis menjelang akhir tahun, membuat para penggemar tidak sabar untuk menyaksikan film tersebut di layar lebar.
Daftar Film Indonesia Rilis November 2025 di Bioskop
Deretan film Indonesia terbaru siap memanjakan para penggemar bioskop dengan berbagai pilihan genre menarik. Berikut daftar film Indonesia yang dirilis November 2025 di bioskop:
1. Kuncen (5 November 2025) – Tayang di XXI, CGV, Cinepolis
Film Kuncen menceritakan tentang sekelompok remaja yang memulai perjalanan mendaki Gunung Merbabu, gunung yang terkenal akan keindahan alamnya sekaligus misteri yang menyelimutinya. Cerita dimulai dari Awindya, yang merasa cemas karena kekasihnya tidak kunjung memberi kabar setelah beberapa hari mendaki. Rasa khawatir itu membuatnya mengajak dua sahabatnya, Mojo dan Agnes, untuk menelusuri jejak kekasihnya menuju puncak gunung.
- 10 Daftar Film Bioskop November 2025 yang Layak untuk Dinantikan
- Sinopsis Film Rest Area yang Menegangkan: Tayang di Bioskop 2 Oktober 2025
- Sinopsis Film Rangga dan Cinta 2025: Ini Jadwal Tayangnya di Bioskop
Dalam perjalanan, mereka bertemu dua pendaki lain, Diska dan Yoga. Namun, petualangan tersebut berubah menjadi pengalaman mencekam saat mereka menemukan bahwa sang kuncen gunung telah meninggal secara mengenaskan, diduga akibat praktik ilmu hitam. Sosok kuncen yang selama ini menjaga kesucian Gunung Merbabu menjadi simbol penting dari kekuatan mistis alam.
2. Figur Ketiga: Lintrik (6 November 2025) – Tayang di XXI, CGV
Enam bulan setelah menikah, Andin (Adinda Thomas) mulai merasakan hal yang aneh dalam rumah tangganya. Sejak awal, Pakde Bagyo (Nugie) sebenarnya sudah curiga bahwa pernikahan ini terlalu cepat. Bersama adiknya, Amara (Adzwa Aurel), yang mewarisi kemampuan spiritual keluarga, mereka mulai menyadari berbagai kejadian aneh yang membuat suasana semakin menegangkan.
Kekhawatiran mereka akhirnya terbukti benar. Ternyata Aryo (Wafda Saifan), suami Andin, diam-diam menjalin hubungan gelap dengan Naura (Aulia Sarah), seorang wanita kaya di kota mereka. Namun, hubungan itu tidak sekadar perselingkuhan biasa, Naura menggunakan ilmu pelet Lintrik, sebuah kekuatan mistis yang berbahaya, untuk menguasai Aryo sepenuhnya.
Sejak saat itu, kehidupan Andin berubah menjadi neraka. Ia dan keluarganya harus menghadapi serangkaian teror gaib yang terus mengancam keselamatan mereka. Dalam situasi yang penuh ketakutan dan keputusasaan, Andin berjuang mempertahankan cintanya serta melawan kekuatan jahat yang berusaha menghancurkan rumah tangganya.
3. Dopamin (13 November 2025) – Tayang di XXI, CGV, Cinepolis
Sinopsis film
Indonesia merilis November 2025 berjudul Dopamin yang menggabungkan unsur romantis dan ketegangan psikologis dalam satu alur penuh misteri. Cerita dimulai dari kehidupan rumah tangga Malik yang mulai goyah setelah ia kehilangan pekerjaan dan terlilit utang, membuat hubungan dengan istrinya semakin tegang.
Suatu hari, dalam perjalanan pulang setelah gagal dalam wawancara kerja, mobil Malik mogok di tengah jalan. Ia kemudian mendapat pertolongan dari seorang pria asing yang akhirnya ia undang untuk bermalam di rumahnya. Namun keesokan harinya, keadaan berubah drastis ketika mereka menemukan pria tersebut tewas dengan jarum suntik di tangannya.
Di dekat jasadnya, terdapat sebuah koper yang berisi miliaran rupiah tanpa identitas pemilik. Menghadapi pilihan antara melaporkan atau menyimpan uang itu, Malik dan istrinya terjebak dalam dilema moral yang mengguncang. Dari sini, serangkaian peristiwa gelap dimulai, menguji kejujuran, cinta, dan batas nurani mereka terhadap makna benar dan salah.
4. Tidak Kenal Maka Taaruf (13 November 2025) – Tayang di XXI, CGV, Cinepolis
Zoya (Saskia Chadwick) adalah seorang mahasiswa kedokteran yang dikenal cerdas, berprinsip kuat, dan memiliki iman yang teguh. Ia memegang prinsip untuk tidak menjalin hubungan sebelum menikah. Pandangan tersebut terbentuk dari pengalaman masa lalu dua kakaknya, Khalid (Maghara Adipura) dan Asma (Ghina Salsabiela), yang pernah mengalami kegagalan cinta yang meninggalkan luka mendalam. Pengalaman itu membuat Zoya menderita philophobia, yaitu ketakutan untuk jatuh cinta.
Namun hidupnya berubah ketika ia bertemu Faris (Fadi Alaydrus), seorang mahasiswa teknologi kelautan yang tampan, tinggi, dan berkarisma sebagai vokalis band kampus. Bukannya tertarik, Zoya justru merasa kesal sejak pertemuan pertama. Bagi Zoya, suara bising motor Faris yang selalu mengganggu saat ia hendak berangkat salat ke masjid kampus merupakan sumber kekesalan yang tiada henti.
Sementara itu, muncul Cleopatra (Dinda Mahira), seorang mahasiswi modern yang cantik dan berani menyampaikan perasaannya. Sebagai penggemar berat Faris, Cleopatra tidak ragu-ragu untuk mengejar cintanya, menciptakan dinamika penuh warna dalam kisah romansa yang tak terduga antara cinta, prinsip, dan ketakutan hati.
5. Sampai Titik Terakhirmu (13 November 2025) – Tayang di XXI, CGV
Diperankan oleh Mawar de Jongh dan Arbani Yasiz, film drama romantis ini adalah karya terbaru sutradara Dinna Jasanti yang terinspirasi dari kisah nyata. Sampai Titik Terakhirmu menceritakan perjuangan cinta antara Shella (Mawar de Jongh) dan Albi (Arbani Yasiz), di mana Shella harus berjuang melawan penyakit kanker ovarium sambil mempertahankan harapan dan cinta mereka hingga akhir.
6. Pesugihan Sate Gagak (13 November 2025) – Tayang di XXI, CGV, Cinepolis
Film ini menyajikan kisah yang menggabungkan unsur horor, misteri, serta dilema moral yang muncul dari ambisi dan keputusasaan manusia. Sinopsis Pesugihan Sate Gagak berfokus pada sebuah warung sate yang hanya buka pada malam hari. Konon, hanya mereka yang berani datang tengah malam yang bisa mencicipinya, karena setiap tusuk sate diyakini membawa keberuntungan tersendiri.
Kisahnya mengikuti Anto, seorang karyawan warung makan dengan penghasilan pas-pasan yang terjebak dalam tekanan besar. Ia harus segera menikahi kekasihnya, Andini, dalam waktu satu bulan, dengan tuntutan mahar mencapai 150 juta rupiah, situasi yang akhirnya menyeretnya pada pilihan berbahaya antara kebutuhan, keinginan, dan godaan kekuatan gaib.
7. Danyang Wingit Jumat Kliwon (26 November 2025) – Tayang di XXI
Film Indonesia yang dirilis November 2025, Danyang Wingit Jumat Kliwon menceritakan tentang seorang dalang yang terobsesi menciptakan karya wayang sempurna dengan cara yang menyeramkan, menggunakan kulit manusia sebagai bahan utamanya. Saat wayang tersebut dimainkan, arwah dari tubuh yang digunakan sebagai bahan seolah bangkit kembali dan menatap para penonton dengan tatapan hidup yang menggemparkan suasana.
Deretan film Indonesia yang dirilis November 2025 hadir dengan berbagai genre dan kisah menarik yang siap memanjakan penonton di layar lebar. Mulai dari drama romantis yang menguras emosi hingga film horor penuh misteri yang menggugah rasa takut dan penasaran.pacuberita.com

